Salah satu santri dengan serius mengerjakan soal ujian dari rumah.

Kegiatan ujian akhir tahun yang dilaksanakan oleh Pondok Pesantren Modern Al Anwar tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. kalau tahun-tahun sebelumnya santri dengan tertib mempersiapkan ujian mulai dari ujian lisan praktek ibadah sampai ujian tulis di Pondok Pesantren Modern Al Anwar tetapi untuk tahun ini dengan adanya wabah virus covit 19 maka kegiatan ujian dilaksanakan secara daring atau jarak jauh.

Pelaksanaannya pun diatur sedemikian rupa oleh panitia ujian. Setiap wali kelas mendata siswa atau santri yang ada di kelasnya secara menyeluruh. Informasi soal ujian juga disampaikan oleh wali kelas setiap hari. “kegiatan ujian Insyaallah akan berlangsung selama 10 hari dimulai Senin, 15 Juni 2020 sampai dengan 24 Juni 2020, semoga tidak ada kendala dalam pelaksanaan ujian tahun ini meskipun pelaksanaannya berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.” Begitu disampaikan oleh ustad Arsyad ketua panitia ujian tahun 2020.

“ujian merupakan sesuatu sangat penting untuk masa depan belajar siswa maka dari itu meskipun dalam kondisi yang masih diselimuti oleh wabah corona masa depan anak tidak boleh terabaikan, ujian harus tetap dilaksanakan.” Kata Kepala MA Al Anwar, Ustad Ali Musthofa, S.Pd.

Share.

Comments are closed.

Exit mobile version