Pengasuhan santri Pondok Pesantren Modern Al Anwar memberikan informasi kepada semua santri bahwa sesuai jadwal awal untuk kegiatan kedatangan santri ke Pesantren akan di mulai pada hati Senin, 02 Januari 2022.

Hal itu dilakukan mengingat jadwal dan kegiatan santri dalam menempuh pembelajaran untuk semua materi di semester genap biar bisa terserap secara maksimal.

Pengasuhan santri sudah mengatur sedemikian rupa proses kedatangan para santri, mulai dari pemerikasaan di pintu gerbang depan, surat ijin, surat keterangan sehat dan kelangkapan administrasi lainnya.

Setiap santri datang di persilahkan dulu untuk cuci tangan dan cek suhu dengan alat pendeteksi suhu. Tas bawaan juga tak luput dari penyemprotan disinfektan.

Informasi resmi yang di dapat dari pengasuhan santri adalah sebagai berikut :

Assalamualaikum wr.wb.

“Mengingat liburan semester satu telah usai, maka diberitahukan kepada seluruh santri Pondok Pesantren Modern AL-ANWAR, bahwa besok pada *Ahad, 02 Januari 2022* (seluruh pengurus kelas 6 KMI) serta *Senin, 03 Januari 2022* (seluruh santri putra dan putri) harus kembali kepondok sesuai surat jalan yang telah diberikan.

*Dimohon kepada santri maupun yang mengantar datang kepondok sesuai dengan protokol kesehatan dan membawa surat jalan yang telah diberikan.
*Apabila ada santri yang sakit, dimohon untuk tidak kepondok dulu

Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan dan terimakasih

Wassalamu’alaikum wr. wb.

Share.

Comments are closed.

Exit mobile version