Peserta Workshop foto bersama Bapak Dirjen

Kegiatan yang dilaksanakan di Favehotel Tasikmalaya tersebut diikuti oleh 40 BLK komunitas yang ada di seluruh Indonesia.

Ke-40 BLK komunitas yang mengikuti kegiatan tersebut merupakan BLK Komunitas perwakilan yang yang akan mendapatkan program pendampingan menuju kemandirian BLK.

Harapan dari pemerintah setelah mengikuti kegitan workshop ini ke depan BLK komunitas bisa mandiri dalam melaksanakan program-program pelatihan yang kompeten dan menghasilkan peserta pelatihan yang siap kerja dan berwirausaha.

Kegiatan workshop dibuka langsung oleh bapak Dirjen Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas Kementerian Tenaga Kerja Republik Indonesia Bapak Budi Hartawan. Dalam sambutannya beliau berharap BLK komunitas yang dibangun oleh pemerintah betul-betul memiliki peran dalam membentuk tenaga terampil dan bisa berkompetisi di dunia kerja.

Dalam kegiatan yang berlangsung pada tanggal 6 – 8 Juni 202 menghadirkan para pakar akademik dalam bidang kewirausahaan dari IPB dan juga dari staf ahli dan staf khusus kementerian tenaga kerja Republik Indonesia.

Peserta workshop menyambut baik adanya kegiatan yang diselenggarakan oleh kementerian tenaga kerja ini dengan adanya workshop ini para peserta berharap lebih bisa untuk memaksimalkan BLK komunitas sesuai dengan harapan pemerintah.

Share.

Comments are closed.

Exit mobile version