KH Burhanuddin adalah salah satu putra dari KH Bakri Hasbulloh dan dikenal sebagai sosok kebangkitan dalam mengembangkan Pondok Pesantren Al-Fattah Kikil dari tahun 1976 M.
Dari semangat ini, kemudian muncul keinginan untuk mendirikan perguruan tinggi di Pondok Pesantren Al-Fattah. Sejak awal animo masyarakat untuk menyekolahkan putra putrinya ke Pondok Pesantren Al-Fattah sangatlah besar, bahkan cenderung meningkat dari tahun ke tahun.
KH M Burhanuddin HB tutup usia di Rumah Sakit Khusus (RSK) Bedah An Nur Yogyakarta, Kamis (16/03/2023) sekitar pukul 11.15 Waktu Indonesia Barat (WIB).
Almarhum merupakan yang merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Al Fattah Kikil, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan. Tercatat pernah menjabat juga sebagai Ahlul Halli wal Aqdi (AHWA) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Pacitan dan meninggal dunia di usia 69 tahun.
Mengenang tujuh hari berpulangnya beliau di komplek Pondok Pesantren Al Fatah Kikil diadakan doa bersama tahlil yang diikuti oleh seluruh santri, masyarakat dan tokoh lingkungan. Alkhamdulilah, Pengasuh PPM Al Anwar, Ustad Abdul Manan Anwar bisa hadir dalam acara tersebut.
Acara dibuka oleh Bapak Ahmad irfai sekaligus sebagai wakil tuan rumah, menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mulai dari berpulangnya almarhum sampai pada peringatan tujuh hari.
Sedangkan untuk pimpinan tahlil yaitu bapak kyai haji Abdullah Sajad Pengasuh Pondok Pesantren Nahdlatus Subban Arjowinangun Pacitan. Doa dibawakan oleh Kyai Haji Saifudin dan Kyai Haji Abdullah Nawawi.