Seimbangkan prestasi Akademik dan non Akademik serta dibekali dengan Iman & Takwa (Imtak) adalah hal yang selalu disampaikan di Pondok Pesantren Modern Al-Anwar. Berbagai upaya dilakukan untuk menciptakan alumni yang tanggung di bidang IPTEK maupun IMTAQ .
Salah satu langkah yang diambil adalah memperbanyak Ekstrakurikuler sesuai dengan bakat yang dimiliki oleh santri. Dalam bidang olah raga, tenis meja, pencak silat, futsal, sepak takraw bola voli, bulu tangkis. Sementara dalam bidang seni ada Lukis, Kaligrafi, desan grafis, pusi, teater, music islami dll.
Berkat usaha keras lembaga untuk menyalurkan bakat para santrinya di berbagai kegiatan ekstra yang ada, tidak heran rasanya bila beberapa santri bisa mendapakat juara satu dalam kegiatan porseni antar madrasah di kabupaten pacitan.
Tidak kalah penting adalah kegiatan pembelajaran yang terintgrasi di lembaga. Pembelajar di kelas selalu sinergi dengan rutinitas santri dalam menjalani kehidupan sehari hari di pesantren. Apa yang di dapat di kelas di terapkan dalam kehidupan mereka di pesantren.
Materi yang belum dipahami, dipelajari kembali pada kegiatan santri malam hari. Perjuangan santri dalam belajar memang sangat luar biasa. Makanaya sudah selayak dan sepantasnyalah santri yang berprestasi diberikan apresiasi khusus oleh lembaga. Semoga dengan apresiasi tersebut bisa menambah semangat para santri.