Al Anwar, Selasa 25 Juni 2019 merupakan hari kedua imtihan li akhirissanah 2018-2019 yang merupakan hari pertama dari ujian syafahi atau lisan.
Ujian lisan merupakan tahapan awal untuk menuju ke ujian tulis. Dengan ujian lisan diharapkan santri betul betul memahami materi-materi pelajaran yang sudah di dapat selama belajar di kelas. Tidak hanya sebatas paham tetapi juga bisa menjelaskan secara runtut sesuai dengan pertanyaan penguji.
Dalam ujian yang sedianya dilaksanakan selama tiga hari ini, satu per satu santri dipanggil memasuki ruang ujian, menghadap penguji untuk mempertanggungjawabkan apa-apa yang telah mereka pelajari dari materi yang telah diberikan.
Ustad ustad senior yang sudah mahir dalam berbahasa arab dan Inggris secara lisan ikut menguji para santri, tampak di deretan penguji Bapak Direktur KMI Al Anwar yang langsung ikut menguji, “Kualitas dan kesungguhan dalam menguji akan mempengaruhi terhadap output keilmuan santri” begitu pesan beliau melalui pesan media sosial.
“alkhamdulillah tadi bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan penguji, meskipun bertanyanya menggunakan bahasa inggris, tapi bisa jawab, alkhamdulillah ya Allah” ungkap seorang santriwati yang enggan disebut namanya dengan riang gembira.
Semakin lancar santri menjawab dan menjelaskan pertanyaan penguji, maka akan semakin memudahkan mereka nanti dalam menyelesaikan ujian tulis.
Selamat belajar untuk seluruh santri dan selalu semangat untuk para penguji. Semoga diberikan keberhasilan yang sempurna, manfaat dan berkah di dunia dan akhirat. Amiin.